>>detiknews>>

« »
Image and video hosting by TinyPic

Sabtu, 23 Agustus 2008

Cara Sederhana Proteksi Flash Disk dari Virus

Virus. Banyak yang pro dan kontra terhadap keberadaannya. Mungkin bagi yang ahli programmer, hacker dan sejenisnya itu melahirkan virus adalah sesuatu yang menyenangkan bagi mereka. Tetapi di satu sisi, para kaum awam seperti saya dan Anda yang merasa satu pihak, akan merasa dirugikan, bahkan naik pitam. Disini saya coba memberikan beberapa langkah untuk merawat flash disk agar terhindar dan bersih dari virus.
Cara 1. Usahakan flash disk Anda digunakan TIDAK sesering mungkin ditancap dan dikeluarkan dari berbagai komputer. Dan perhatikan apakah komputer yang akan kita masukkan flash disk, memiliki security atau antivirus.
Cara 2. Jika Anda membuka flash disk di komputer atau di hard disk komputer atau mengakses folder / file, cobalah membiasakan diri untuk tidak men-double klick file-file yang ada dalamnya. Karena sebagian besar virus menyelinap dari perintah pen-double click-an file. Gunakan "klik kanan" file / folder dan klik "explorer" atau "open".
Cara 3. Bila bermain internet, HINDARKAN membuka situs yang banyak SPAMnya.
Cara 4. Terlanjur terkena virus, gunakan antivirus yang ampuh untuk membunuhnya. Saya anjurkan Kaspersky.
Cara 5. Setelah di scan, mungkin file yang ada di flah disk Anda tidak ada lagi terlihat ( flash disk kosong). Tenang, jangan langsung kalang kabut. Cukup klik "start" (di sudut kiri komputer Anda), kemudian "run". Ketik "command" dan enter. Ketik "f:" jika flash disk Anda di drive f, kemudian ketik "attrib -r -s -h /s /d" dan enter. Tunggu sebentar, setelah selesai ketik "exit". Periksa file Anda di "windows explorer".
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar